Real Madrid vs Girona 2-0 di Santiago Bernabéu

Real Madrid vs Girona – Pada Minggu, 23 Februari 2025, Real Madrid berhasil mengalahkan Girona dengan skor 2-0 dalam lanjutan La Liga Spanyol yang digelar di Stadion Santiago Bernabéu. Kemenangan ini membawa Los Blancos menyamai perolehan poin Barcelona di puncak klasemen. Dengan masing-masing mengumpulkan 54 poin, meskipun Real Madrid masih berada di posisi kedua karena kalah dalam head-to-head.

Gol Spektakuler Luka Modric

Pertandingan berlangsung ketat hingga menit ke-41, ketika Luka Modric memecah kebuntuan dengan gol luar biasa. Berawal dari sapuan bola hasil tendangan sudut. Modric mengontrol bola dengan dadanya sebelum melepaskan tembakan voli jarak jauh yang melesat ke pojok atas gawang Girona. Gol ini tidak hanya mengangkat moral tim, tetapi juga menegaskan kualitas Modric sebagai gelandang kelas dunia meski usianya mendekati 40 tahun.

Dominasi Real Madrid dan Gol Penutup Vinícius Jr.

Setelah unggul, Real Madrid terus mendominasi jalannya pertandingan. Serangan demi serangan dilancarkan oleh lini depan yang dikomandoi oleh Kylian Mbappé dan Vinícius Jr. Vinícius Jr. beberapa kali mendapatkan peluang emas, termasuk satu tembakan yang membentur mistar gawang pada menit ke-58. Namun, usahanya baru membuahkan hasil pada menit ke-83. Berawal dari kerjasama apik dengan Mbappé, Vinícius Jr. berhasil menaklukkan kiper Paulo Gazzaniga dan memastikan kemenangan 2-0 untuk Real Madrid.

Pujian untuk Luka Modric

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, memberikan pujian khusus kepada Luka Modric atas penampilannya yang gemilang. Ancelotti menyebut Modric sebagai “anugerah bagi sepak bola” dan menegaskan bahwa sang gelandang harus diberi kebebasan untuk menentukan masa depannya sendiri di klub. Ancelotti juga membandingkan profesionalisme dan umur panjang karier Modric dengan legenda sepak bola lainnya, Paolo Maldini.

Baca Juga: Lorenzo Lucca: Bintang Muda Italia yang Menjadi Sorotan di Serie A

Situasi Klasemen dan Jadwal Berikutnya

Real Madrid vs Girona Dengan kemenangan ini. Real Madrid mengakhiri rentetan tiga pertandingan tanpa kemenangan di La Liga dan kini memiliki poin yang sama dengan Barcelona. Meskipun masih berada di posisi kedua karena kalah dalam perhitungan head-to-head. Selanjutnya. Los Blancos akan menghadapi Real Sociedad dalam leg pertama semifinal Copa del Rey pada Rabu mendatang, sebelum bertandang ke markas Real Betis dalam lanjutan La Liga.

Post Comment

You May Have Missed