Hasil Wolverhampton vs Manchester United: Skor 2-0 Premier League 2024/2025

Hasil yang sangat mengejutkan di lanjutan Premier League 2024/2025. Manchester United pulang dengan tangan hampa usai menyerah dengan skor 2-0 dari tuan rumah Wolverhampton. Laga berlangsung alot untuk Ruben Amorim yang memainkan 45 menit kedua dengan 10 pemain.

Wolverhampton Wanderers secara mengejutkan berhasil menundukkan Manchester United dengan skor 2-0 dalam laga Premier League yang berlangsung di Molineux Stadium, Jumat, 27 Desember 2024. Kemenangan ini menjadi angin segar bagi Wolves yang sedang berjuang untuk menjauh dari zona degradasi. Dan juga menjadi pukulan bagi ambisi United yang berusaha memperbaiki posisi mereka di papan tengah klasemen.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama Wolverhampton vs Manchester United

Wolves memulai laga dengan agresif, Wolves langsung keluar menyerang, hingga mengejutkan MU. di 10 menit pertama berlangsung intens, The Red Devils juga mencoba mengancam lewat Bruno.

Manchester United mencoba merespons dengan meningkatkan intensitas serangan. Bruno Fernandes dan A. Diallo beberapa kali mengancam gawang Wolves, tetapi penyelesaian akhir yang buruk serta solidnya lini pertahanan Wolves yang dipimpin S. Bueno.

Di Babak pertama ini Wolves terus melancarkan serangannya ke pertahanan The Red Devils penyerang Wolves Cunha lagi-lagi selalu membuat momentum untuk membangun serangan. Dia menjadi di balik aktor serangan Wolves dan tampak jadi pemain paling berbahaya di lapangan dalam 30 menit berjalannya pertandingan. di 15 menit terakhir babak pertama kedua tim saling melancarkan serangan, hingga babak pertama berakhir tidak ada gol satupun, skor bertahan 0-0 hingga turun minum.

Babak Kedua Wolverhampton vs Manchester United

Di babak kedua, selang dua menit babak kedua berjalan, Manchester United tertimpa bencana. Ketika sang kapten, Bruno Fernandes menerima kartu kuning kedua dan harus diusir keluar lapangan oleh wasit di menit ke-47. Unggul jumlah pemain  ini dimanfaatkan oleh Tim tuan rumah. Benar saja di menit ke-58 wolves berhasil mencetak gol, Lagi-lagi aktor nya adalah Matheus Cunha bola sepakannya melengkung dan langsung menghujam gawang Onana. Skor pun berubah menjadi 1-0 untuk tuan rumah Wolves.

The Red Devils mencoba merespon gol dari Wolves. Amorim membuat sejumlah pergantian pemain untuk Manchester United coba balas melawan. hingga 70 menit laga berjalan. Tidak ada gol tercipta United terus mencoba mencetak gol balasan, namun solidnya pertahanan Wolves masih belum menembusnya.

Manchester United tampak frustasi untuk serangan-serangan yang selalu gagal. dan itu dimanfaatkan oleh tim tuan rumah. Wolves di menit ke 90+9,  dengan skema serangan balik Cunha dan Hee-chan berlari menyerang, berhadapan dengan kiper Mu Onana, susah payah dikejar satu pemain MU. Cunha lantas mengoper bola ke sisi kiri yang disambut oleh Hee-chan. Yang membuat skor pun berubah lagi menjadi 2-0 untuk tuan rumah. Hingga peluit bunyi babak kedua berakhir.

Analisis Pertandingan

Kemenangan ini menunjukkan kekuatan Wolverhampton dalam bertahan dan memanfaatkan peluang. Strategi bertahan yang disiplin dari pelatih Vítor Pereira berhasil meredam serangan The Red Devils. Sementara itu, lini serang United terlihat kurang tajam setelah Sang kapten, Bruno Fernandes mendapatkan kartu merah, membuat permainan Manchester United sedikit berubah.

 

Starting XI dan Statistik Kedua Tim Wolverhampton vs Manchester United

Wolverhampton  XI: Sa; Toti, Bueno, Doherty, Ait-Nouri (87′ Rodrigo), Joao (73′ Doyle), Andre, Semedo (90′ Bellegarde), Cunha, Guedes (74′ Hee-Chan), Stand Larsen (90′ Dawson)

Pelatih: Vitor Pereira.

Manchester United XI: Onana, Lisandro, Maguire, Yoro (63′ Antony), Dalot, Mainoo (63′ Casemiro), Ugarte (63′ Eriksen), Mazraoui, Bruno, Diallo (79′ Garnacho), Hojlund (79′ Zirkzee)

Pelatih: Ruben Amorim

Statistik Wolverhampton vs Manchester United

Penguasaan bola: 51% – 49% 

Operan: 475 – 455

Akurasi operan: 83% – 80%

Tembakan: 9 – 24

Tembakan ke arah gawang: 4 – 4

Pelanggaran: 12 – 12

Kartu kuning:  2 – 2

Kartu merah: 0 – 1

Offsides: 3 – 1

Tendangan sudut: 4 – 4

Klasemen Liga Premier League 2024/202

Baca Juga : Omari Forson: Bintang Muda Inggris yang Bersinar di Serie A

Post Comment